Chiki Fauzi. (Foto: Dok. IG Chiki Fauzi)

SUMATRALINK.ID, LAMPUNG – Chiki Fauzi, anak penyanyi rocker lawas Ikang Fauzi, harus pulang dari Asrama Haji, Senin (26/1/2026). Ia dicopot sebagai Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi musim haji tahun 2026. Alasan pencopotan ini, menurut Chiki, ada arahan dari atasan.

“Semalam itu aku dicopot dari petugas haji, tiba-tiba pemberitahuannya ada arahan dari atasan,” kata Chiki Fauzi (38 tahun) dalam keterangan publiknya yang dilansir di akun IG-nya, Selasa (27/1/2026).

Menurut dia, pencopotan sebagai PPIH ini sangat sedih, karena jadi petugas haji itu tugasnya melayani tamu-tamu Allah SWT. “Aku pengen banget dari tiga tahun yang lalu, tapi pengalaman (pelatihan) itu luar biasa banget,” ujar Chiki.

Pada pelatihan itu, ia bercerita banyak menemukan teman-teman baru yang baik dan tulus untuk mempersiapkan diri untuk menjadi pelayan tamu-tamu Allah.

“Aku berdoa semoga diberikan kelancaran dan kemudahan oleh Allah untuk melayani tamu-tamu Allah,” ujar anak bungsu pasangan Ikang Fauzi dan Marissa Haque.

Ia menyadari, selama menjalani pelatihan sebagai petugas haji sepenuh hati, tapi haji panggilan Allah, manusia hanya bisa berencana, bisa memperjuangkan, pemerintah bisa memanggil.

“Tapi, kalau Allah SWT belum memanggil, aku tidak akan bisa berangkat. Aku minta maaf untuk jamaah haji tahun ini, karena niat langsung untuk membersamai penyelenggaraan haji tahun ini ternyata belum mendapatkan jalannya,” katanya.

Tanda peserta PPIH tahun 2026. (Foto: Dok. IG. ChikiFauzi)

Tapi, kalau Allah SWT belum memanggil, aku tidak akan bisa berangkat. Aku minta maaf untuk jamaah haji tahun ini, karena niat langsung untuk membersamai penyelenggaraan haji tahun ini ternyata belum mendapatkan jalannya. – Chiki Fauzi

Sebelumnya, Chiki Fauzi sempat menampilkan (posting di akun IG-nya) kegiatan pelatihan PPIH yang digelar Kemenhaj RI bersama rekan-rekannya. Saat itu, mereka PPIH mendapatkan arahan dari Wamenhaj Dahnil Anzar Simanjuntak. Belum ada keterangan resmi dari Kemenhaj dan umrah terkait pencopotan seorang PPIH.

Chiki Fauzi, putri kedua Ikang Fauzi, kelahiran Jakarta, 28 Januari 1989 dikenal aktif dalam program kemanusiaan. Belakangan, Chiki juga pernah tergabung dalam aksi kemanusiaan sebagai relawan Global Sumud Flotilla ke Gaza, Palestina pada September 2025.

Putri artis senior Marissa Haque ini dikenal sebagai animator dalam film Upin dan Ipin. Ia lulusan Multimedia University Malaysia tahun 2000-an. Terakhir, Chiki juga aktif sebagai relawan kemanusiaan pada bencana Sumatra yang terjadi November 2025.

Wamenhaj Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, jumlah jamaah haji pada musim haji tahun 1447 H (2026) sebanyak 203.000 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 170.000 jamaah haji yang akan berangkat pada musim haji tahun 1447 H (2026) tergolong berisiko tinggi (Risti).

“Jemaah haji kita yang risiko tinggi artinya mereka yang punya komorbid, secara fisik ada penyakit hampir 170.000 risti,” ungkap Dahnil Anzar Simanjuntak di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Senin (26/1/2026).

Ia mengatakan, dari 170.000 terdapat jamaah lanjut usia (lansia) 33.000 orang yang usianya di atas 65 tahun. “Sedangkan dari 203.000 jamaah haji tahun ini, 56 persennya jamaah perempuan,” kata Dahnil. (Emye)

Editor: Mursalin Yasland

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *